Selasa, 20 Oktober 2020

Kapten Inf Khoiril Anwar Pimpin Apel Operasi Yustisi Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan

    Oktober 20, 2020  

 

Kapten Inf Khoiril Anwar Pimpin Apel Operasi Yustisi Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan 



Tigaraksa - Untuk memantapkan langkah personil dalam menjalankan tugas operasi yustisi menegakan protokol kesehatan di wilayah Cikupa, Kapten Inf Khoiril Anwar memimpin langsung apel gabungan Tri pilar di Gerbang Citra Raya, Senin (19/10/2020).


Danramil 04/Cikupa Kodim 0510/Trs Kapten Inf Khoiril Anwar menyampaikan, PSBB yang terus diberlakukan di wilayah Tangerang Raya, anggota Koramil 04/Cikuoa bersama Personil Polsek Cukupa dan Satpol PP Kecamatan Cikupa serta elemen lainya terus mendukung dalam melakukan Penegakan Disiplin Mematuhi Protokol Kesehatan (PDMPK) untuk mencegah penyebaran virus Covid-19 di wilayah dengan melakukan operasi yustisi.


"Operasi yustisi dan Penegakan disiplin kesehatan, bertujuan untuk percepatan pemulihan wilayah dari Pandemi Covid-19, juga untuk memutus mata rantai penyebaran virus yang dapat terjadi melalui interaksi masyarakat di ruang publik. PDMPK juga bagian dari himbauan kepada warga masyarakat untuk tetap menjalankan protokol kesehatan," ujarnya.


Sambung Danramil, sebagai Komando Teritorial di wilayah selalu menginstruksikan aggotanya, agar melaksanakan kegiatan Pemantauan Penegakan Disiplin Mematuhi Protokol Kesehatan ( PDMPK ) dan melakukan himbauan kepada masyarakat.


"Hal ini dilakukan, agar masyarakat paham bahwa Pandemi Virus hanya bisa berakhir apabila mereka mematuhi instruksi pemerintah dalam hal menjaga jarak dan memakai masker," jelasnya.


Penegakan Disiplin ini bagian dari Perintah pimpinan atas untuk mendukung penuh penerapan PSBB dan melaksanakan monitoring pembatasan aktivitas di masyarakat dalam rangka memutus rantai penyebaran Covid-19 di wilayah.


Hasil tindakan operasi berupa memberikan tindakan pus up dan mengucapkan Pancasila kepada pelanggar yang tidak memakai masker. (Ril) 

Previous
Next Post
Tidak ada komentar:
Write komentar
Proudly Powered by Blogger.