Babinsa Koramil 14/Panongan Laksanakan Komsos Penuh Keakraban di Desa Ranca Iyuh
Kodam Jaya - Tigaraksa
Dalam rangka mempererat silaturahmi dan meningkatkan kedekatan dengan warga binaan, Babinsa Koramil 14/Panongan Desa Ranca Iyuh, Koptu Yayan Nurbayan, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama masyarakat di Kp. Garudug RT 04/07, Desa Ranca Iyuh, Kecamatan Panongan, Kabupaten Tangerang, pada Senin, 05 Januari 2026.
Kegiatan Komsos berlangsung dalam suasana penuh keakraban dan canda tawa, di mana Babinsa berbaur langsung dengan warga sambil berdialog santai namun tetap menyampaikan pesan-pesan penting terkait keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). Melalui pendekatan humanis tersebut, komunikasi antara Babinsa dan warga terjalin lebih dekat dan terbuka.
Dalam kesempatan itu, Koptu Yayan Nurbayan menyampaikan harapannya agar kebersamaan yang terjalin dapat menjadi modal utama dalam menjaga keamanan lingkungan.
“Dengan komunikasi yang baik, diselingi canda tawa agar suasana tetap akrab, kami berharap kerja sama antara warga, aparat keamanan, dan pihak terkait dapat terus terjaga sehingga situasi kamtibmas di lingkungan tetap aman, tertib, dan kondusif,” ujarnya.
Sementara itu, Danramil 14/Panongan Kapten Arh Syahrial Siregar menegaskan bahwa Komsos merupakan sarana efektif Babinsa untuk mengetahui kondisi wilayah secara langsung.
“Melalui pendekatan yang humanis dan penuh keakraban, Babinsa dapat lebih mudah menyerap aspirasi warga serta membangun kepercayaan masyarakat,” ungkap Danramil.
Warga Kp. Garudug pun menyambut positif kegiatan tersebut.
“Babinsa bukan hanya memberi arahan, tapi juga mengajak kami berbincang santai. Suasana jadi cair dan kami merasa lebih dekat,” ujar salah satu warga.
Melalui kegiatan Komsos yang hangat dan penuh kebersamaan ini, diharapkan kemanunggalan TNI dengan rakyat semakin kuat serta tercipta lingkungan yang aman dan kondusif di Desa Ranca Iyuh.
Sumber : Kodim 0510/Tigaraksa
Tidak ada komentar:
Write komentar