Babinsa Mekarsari Hadiri Pelantikan Ketua RT Baru di Rajeg
Kodam Jaya, Tigaraksa - Babinsa Desa Mekarsari Koramil 12/Rajeg Kodim 0510/Tigaraksa, Serka Kusnanto, menghadiri sekaligus memantau langsung pelantikan Ketua RT 14 RW 05 di Perumahan Taman Raya, Desa Mekarsari, Kecamatan Rajeg, Kabupaten Tangerang, Minggu malam (27/04/2025).
Kegiatan yang berlangsung di Lapangan Bulu Tangkis RT 14 RW 05 itu turut dihadiri Kepala Desa Mekarsari Fadlah S.E, Binamas Desa Mekarsari Aiptu Siswadi, Ketua RW 05 Taryono, serta puluhan warga setempat.
Dalam acara tersebut, dilakukan serah terima jabatan dari Ketua RT lama, Sahlan, kepada Ketua RT baru, Dandih. Serah terima berlangsung sederhana namun penuh khidmat, ditandai dengan penyerahan simbolis dokumen administrasi RT.
Serka Kusnanto dalam keterangannya mengatakan kehadiran dirinya sebagai Babinsa merupakan bentuk dukungan terhadap kelancaran roda pemerintahan di tingkat lingkungan. Ia berharap, Ketua RT baru dapat menjalankan tugas dengan baik serta mempererat kerjasama antara warga dan aparat.
"Kami dari Koramil 12/Rajeg mendukung penuh upaya membangun kebersamaan dan meningkatkan pelayanan di lingkungan masyarakat. Kami juga berharap Ketua RT baru bisa segera beradaptasi dan melanjutkan program kerja positif yang sudah ada," ujar Serka Kusnanto.
Pelantikan Ketua RT ini juga menjadi ajang silaturahmi antarwarga, sekaligus mempererat komunikasi sosial (komsos) antara aparatur desa, TNI, Polri, dan masyarakat.
Sumber Kodim 0510/Tigaraksa
Tidak ada komentar:
Write komentar