Sabtu, 04 Desember 2021

Danyon Arhanud 6/BAY Jakut Lepas 9 Personil Satgas Apter

    Desember 04, 2021   No comments


 Danyon Arhanud 6/BAY Jakut Lepas 9 Personil Satgas Apter


Tanglineone (Jakut)- Danyon Arhanud 6/BAY Jakarta Utara Letkol Arh Muliyadi S.I.P melepas 9 personil Batalyon Arhanud untuk menjalankan tugas sebagai Satgas Teritorial di wilayah Kodam XVII/Cendrawasih.


Kegiatan pelepasan Pemberangkatan Satgas Apter personil di gelar di halaman Batalyon Arhanud 6/BAY Jakut yang di saksikan warga Batalyon beserta istri dan anak, Jum'at (03/12/2021).


Danyon Arhanud 6/BAY Jakut Letkol Arh Muliyadi  S.I.P dalam amanatnya mengatakan hari ini Batalyon Arhanud 6/BAY melakukan  pemberangkatan Satgas Apter ke wilayah Kodam XVII Cenderawasih.


"Sembilan personil Batalyon Arhanud 6 BAY mendapatkan kepercayaan untuk menjadi BKO di Kodam XVII/Cenderawasih. Saya berpesan supaya dalam pelaksanaan tugas nanti tetap selalu berdoa dan tetap jaga kewaspadaan," ujarnya.


Danyon Arhanud, mengingatkan untuk tetap menjaga kesehatan  dan tetap waspada, jangan lupa terus berdo'a  dalam setiap menjalankan tugas sebagai Satgas Apter. "Saya minta tetap waspada  ingat dirimu dan keluargamu yang di rumah," tutupnya.(ril/San) 

Previous
Next Post
Tidak ada komentar:
Write komentar

Proudly Powered by Blogger.